Translate

Jumat, 29 April 2011

BERSAHABAT DENGAN MASALAH

BERSAHABAT DENGAN MASALAH

oleh Soma Jenar pada 27 Desember 2009 jam 0:29

“If a problem doesn’t kill you, it will make you stronger.”



Ada empat langkah mujarab untuk mengatasi setiap masalah dalam hidup:

1. Mengakui adanya masalah
2. Setiap masalah pasti ada sumber atau akar masalahnya
3. Bila akar masalah ditemukan maka masalah dapat dipecahkan
4. Jalan keluar untuk menyelesaikan masalah




Hikmah yang didapat dari masalah ini adalah bahwa apa yang ia alami dipengaruhi oleh belief-nya. Setiap belief mengakibatkan konsekuensi tertentu.
Cara paling tepat untuk mengevaluasi apakah suatu belief bermanfaat atau justru merugikan diri kita bisa dilihat dari akibat yang ditimbulkan oleh belief-belief itu terhadap hidup kita.

Selama seseorang masih tetap memegang belief yang sama maka ia akan mendapat hasil yang sama.
Tidak mungkin terjadi seseorang mendapat hasil yang berbeda dengan belief yang sama.
Einstein menjelaskan dengan sangat tepat saat ia berkata, ”Insanity is doing the same thing over and over but expecting different result.”

· · Bagikan · Hapus
    • Nari Asih Motivation bgt... Mksi :) Penderitaanku adalah Kekuatanku..!
      28 Desember 2009 jam 8:45 ·
    • Ahmadi Desu
      Tuhan Tahu

      Beberapa Hal Yang Dapat Mendorongmu Untuk Tetap Bertahan!
      Jika kau merasa lelah dan tak berdaya dari usaha yang sepertinya sia-sia...
      Tuhan tahu betapa keras engkau sudah berusaha.
      ...
      Ketika kau sudah menangis sekian lama dan hatimu masih terasa pedih...
      Tuhan sudah menghitung airmatamu.

      Jika kau pikir bahwa hidupmu ...sedang menunggu sesuatu dan waktu serasa berlalu begitu saja...
      Tuhan sedang menunggu bersama denganmu.
      Ketika kau merasa sendirian dan teman-temanmu terlalu sibuk untuk menelepon.
      Tuhan selalu berada disampingmu.

      Ketika kau pikir bahwa kau sudah mencoba segalanya dan tidak tahu hendak berbuat apa lagi...
      Tuhan punya jawabannya.
      Ketika segala sesuatu menjadi tidak masuk akal dan kau merasa tertekan...
      Tuhan dapat menenangkanmu.

      Jika tiba-tiba kau dapat melihat jejak-jejak harapan...
      Tuhan sedang berbisik kepadamu.
      Ketika segala sesuatu berjalan lancar dan kau merasa ingin mengucap syukur..
      Tuhan telah memberkatimu.

      Ketika sesuatu yang indah terjadi dan kau dipenuhi ketakjuban...
      Tuhan telah tersenyum padamu.
      Ketika kau memiliki tujuan untuk dipenuhi dan mimpi untuk digenapi...
      Tuhan sudah membuka matamu dan memanggilmu dengan namamu.

      Ingat bahwa dimanapun kau atau kemanapun kau menghadap... TUHAN TAHU
      Lihat Selengkapnya
      29 Desember 2009 jam 4:23 ·
    • An Nisa Idrak Allah adalah kekuatanku untuk selalu kuat menghadapi segala masalah yg menerpaku. Dia tempat ku mengadu, karena setiap permasalahan yang kuhadapi Allah Tahu solusi yang terbaik untuk ku. Kupasrahkan semuanya ke Allah.kubiarkan masalahku mencari jalannya seniri atas ridha Allah Swt.
      29 Desember 2009 jam 4:39 ·

Tidak ada komentar:

Posting Komentar